Siap Rilis, Ini Spesifikasi dan Fitur Canggih iPhone 15 Series

Rabu, 17 Mei 2023 - 11:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Setelah sukses merilis ponsel 14 Series, kini kabarnya akan segera hadir iPhone seri 15. (Pixabay.com/Photoshoot4You)

Setelah sukses merilis ponsel 14 Series, kini kabarnya akan segera hadir iPhone seri 15. (Pixabay.com/Photoshoot4You)

BUSINESSTODAY.ID – Persaingan ponsel pintar berbasis teknologi canggih kian waktu kian memanas.

Setelah banyak sekali brand smartphone berbasis Android merilis seri-seri terbaru mereka, kali ini Apple dengan basis iOS kembali unjuk gigi.

Setelah sukses merilis ponsel 14 Series, kini kabarnya akan segera hadir iPhone seri 15.

Memang benar, ponsel iPhone besutan Apple semakin tinggi peminatnya, terutama usia dewasa muda untuk mendukung produktivitas mereka.

Fitur dan teknologi dari setiap seri iPhone juga tidak main-main. Anda bisa melihat langsung semua seri dan spesifikasi yang ada di official store iPhone di e-commerce favorit Anda, Blibli.

Setelah berhasil meraup pasar yang cukup besar pada seri 14 terdahulu dengan empat pilihan, mulai dari 14 biasa, 14 Plus, 14 Pro, dan 14 Pro Max, kali ini iPhone akan memberi segudang pengalaman tak tergantikan untuk pengguna setia mereka melalui iPhone 15 Series, salah satunya 15 Pro.

Lalu, apa saja fitur yang dimiliki oleh seri satu ini?

Spesifikasi dan Fitur Canggih pada iPhone 15 Pro

Tidak berbeda dengan seri 14, iPhone 15 juga hadir dalam empat pilihan terbaik.

Seri 15 dan 15 Plus akan membawa layar berukuran 6,1 inci, sedangkan seri 15 Pro dan 15 Pro Max akan mengusung layar berukuran 6,7 inci.

Adapun seri standarnya akan memiliki harga yang lebih terjangkau, sedangkan seri Pro akan hadir dengan membawa serta berbagai fitur canggih untuk menunjang produktivitas dan aktivitas harian Anda. Apa saja?

1.    Chipset yang mumpuni

Membicarakan ponsel tidak lepas dari teknologi yang digunakan pada mesinnya.

Setelah mengusung teknologi Dynamic Island seperti halnya iPhone seri 14, kali ini seri 15 hadir dengan chipset yang lebih mumpuni.

Seri 15 Pro akan membawa chipset seri A17 Bionic untuk bagian mesin alias dapur pacunya.

Chipset seri tersebut adalah hasil pengembangan dari model A16 yang telah lebih dulu dipakai pada iPhone seri 14 Pro.

Kabarnya, chipset A17 Bionic ini akan didesain dalam ukuran fabrikasi 3 nm generasi kedua dari perusahaan semikonduktor TSMC.

Nantinya, dua varian dari iPhone 15 Series, yaitu Pro dan Pro Max akan menawarkan kinerja mesin yang tentunya jauh lebih baik dibandingkan dengan dua varian standar yang ada, termasuk dalam sisi penghematan pemakaian daya baterai ketika Anda memakainya untuk kegunaan harian.

2.    Basis rangka berbahan titanium

Bocoran selanjutnya tentang iPhone seri 15 adalah rangka yang digunakan.

Kabarnya, Apple akan menyematkan rangka alias bingkai berbahan titanium pada seri 15 Pro dan Pro Max.

Material ini akan menjadi pengganti dari bahan baja yang tahan terhadap karat yang memang digunakan oleh Apple pada produk iPhone terdahulu.

Penasaran seperti apa tampilan bahan titanium ini nantinya? Anda bisa memperhatikan produk Apple Watch Ultra terlebih dahulu sebagai gambaran awalnya.

Kira-kira, bingkai ponsel iPhone seri 15 Pro dan Pro Max akan tampak seperti produk jam pintar dari Apple tersebut.

3.    Memori yang lebih besar

Kemudian, dari segi memori. Kabarnya, baik seri 15 Pro maupun Pro Max dari iPhone kali ini akan dibekali dengan RAM sebesar 8 GB. Sementara itu, dua varian lainnya, yaitu 15 biasa dan 15 Plus akan memiliki RAM maksimal 6 GB.

Dengan penambahan kapasitas RAM ini, kabarnya iPhone seri 15 Pro dan Pro Max akan menjadi perangkat yang lebih mumpuni untuk Anda yang ingin menyimpan konten menarik di ponsel.

Tidak hanya itu, kinerja semua aplikasi pada dua seri iPhone 15 ini juga terasa lebih lembut dengan penggunaan baterai yang pastinya lebih hemat ketika Anda menjalankan aplikasi pada background.

4.    USB Type C

Anda pasti sudah tidak asing dengan charger tipe lightning yang memang menjadi ciri khas dari semua perangkat iPhone.

Namun, sekarang kabarnya Apple berniat untuk ikut mengadaptasi teknologi Thunderbolt 3 atau USB 3.2 pada iPhone seri 15 Pro dan Pro Max.

Menariknya, port USB pada dua varian iPhone 15 tersebut akan memakai USB tipe C yang sudah sangat lazim pemakaiannya pada ponsel dengan dukungan teknologi Android.

Dengan perubahan ini, diharapkan proses untuk transfer data dengan menggunakan kabel akan menjadi lebih cepat.

Akan tetapi, dua varian iPhone 15 lainnya tidak mendapatkan dukungan teknologi baru ini alias masih menggunakan port USB 2.0 pada USB-nya.

5.    Adanya tombol solid state

Tak kalah menariknya adalah munculnya tombol daya solid state dan volume pada iPhone seri 15 Pro dan Pro Max.

Desain tombol ini terbilang mirip dengan tombol Home yang telah ada pada iPhone seri SE atau Touch yang disematkan pada Macbook.

Tidak hanya itu, iPhone seri 15 Pro juga memiliki tambahan fitur canggih Taptic Engine.

Fitur ini akan memungkinkan pengguna memakai satu tombol yang sama ketika memberi perintah yang berbeda melalui sensor sentuhan.

6.    Zoom optik

Terakhir, sentuhan terbaru pada sektor kamera iPhone seri 15 Pro dan Pro Max. Kabar beredar, dua varian iPhone 15 Series tersebut akan menggunakan lensa telefoto periskop.

Alhasil, kedua varian ini bisa melakukan zoom alias pembesaran gambar mencapai 6 kali lipat dengan adanya zoom optical 6x.

Fitur baru ini adalah pengembangan dari versi sebelumnya yang memakai pembesaran optikal hanya sebesar 3x lipat. Namun, perlu Anda ketahui bahwa semua fitur dan teknologi tersebut belum tentu benar adanya alias masih sebatas rumor belaka.

Sebab, Apple yang menjadi produsen resmi iPhone belum memberikan atau mengeluarkan informasi resmi terkait hal tersebut.

Sambil menunggu kabar terbaru, Anda bisa mencari berbagai aksesori atau rekomendasi iPhone Series terbaik langsung melalui store official iPhone di Blibli.

Dapatkan banyak promo dan penawaran menarik untuk setiap transaksi Anda.

Berita Terkait

Macam-macam Program Hamil yang Bisa Anda Pilih untuk Peroleh Buah Hati
7 Artikel Menarik Seputar Emosi Marah, dari Faktor-faktor Penyebabnya hingga Cara Hadapi Orang Pemarah
5 Destinasi Wisata di Indonesia yang Cocok Untuk Para Petualang
Sedang Mencari Keset Dapur? Berikut Rekomendasinya untuk Anda!
7 Cara Menghadapi Orang yang Gampang Marah, Salah Satumya Jaga Batas dan Lindungi Diri
Luxury Skincare Beauty Boutiques dari London, ÉLÉVATIONE Melebarkan Sayap Bisnisnya di Jakarta dan Surabaya
Daftar Promo Xiaomi Berbagai Produk, Warga Jogja Wajib Simak!
Inilah 10 Strategi Belanja Pintar untuk Temukan Diskon Terbaik, Salah Satunya Manfaatkan Kartu Loyalitas
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Jumat, 1 Desember 2023 - 19:44 WIB

Sukses Berkelanjutan: BRI Borong Penghargaan di Acara CSA Awards 2023

Senin, 27 November 2023 - 17:57 WIB

PROPAMI Resmi Lantik Pengurus Baru, Membuka Babak Baru Menuju Era Pasar Modal yang Lebih Cemerlang

Senin, 27 November 2023 - 16:58 WIB

Promosi Video Youtube di Portal Berita? BISA, Hanya dengan Budget Rp500 Ribu Bisa Langsung Tayang di Sini

Kamis, 23 November 2023 - 20:38 WIB

Raih Pertumbuhan 74,58%, Laba PT Rig Tenders Indonesia Tbk Melesat di Semester I

Kamis, 23 November 2023 - 16:49 WIB

CSA Award 2023: Penghargaan Kategori Innovation, Inovasi Bisnis Merajai Puncak

Rabu, 15 November 2023 - 17:00 WIB

Semakin Praktis, Kini BRImo Bisa Digunakan untuk Lakukan Pembayaran di Indomaret!

Senin, 13 November 2023 - 15:21 WIB

Kompetisi Berhadiah Ratusan Juta hingga Berpeluang Dapat Beasiswa S2, BRI Write Fest Digelar!

Kamis, 9 November 2023 - 19:25 WIB

Kewajiban Izin Pasar Modal: Langkah Kunci untuk Keamanan dan Integritas

Berita Terbaru